Friday, November 21, 2008

DISCIPLINE

Ini bukan bagaimana kita memperlakukan diri kita sendiri, tapi bagaimana kita mengatur diri kita dalam memperlakukan segala sesuatu yang ada di luar diri kita. Ini disebut dengan disiplin. Disiplin yang sesungguhnya harus berasal dari diri sendiri, bukan dari orang lain. Karena kesadaran untuk berubah sangatlah penting untuk pendisiplinan diri, dan ini harus berasal dari diri kita sendiri. Pedisiplinan berlaku untuk semua orang, bukan hanya untuk anak kecil (termasuk anak-anak rohani kita), tapi juga untuk diri setiap orang di muka bumi ini. Kenapa manusia harus mendisplinkan diri sendiri? Karena manusia adalah satu-satunya makhluk yang memiliki kehendak bebas, untuk itulah setiap manusia (dalam perjalanannya menuju visi) harus mengalami pendisiplinan. Kalau tidak maka liarlah kita.

Wednesday, November 19, 2008

MASALAH

ini bukan masalah waktu
ini bukan masalah uang
ini bukan masalah tekanan
ini bukan masalah hubungan
ini bukan masalah apa yang harus dikerjakan
ini bukan masalah harus menjadi apa
ini bukan masalah bagaimana prioritas saya
ini bukan masalah di luar sana

ini masalah di hati saya sendiri


p.s. untuk orang-orang yang kadang mengalami stress sama keadaan dan gak tau sebabnya apa...

STEFANIE


PRIORITAS MENENTUKAN CARA HIDUP

Ada banyak hal yang harus kita kerjakan di dunia ini, tapi gak semua hal itu esensial. Setiap kita harus memaksa diri kita, tubuh kita, pikiran kita untuk melakukan hal-hal yang esensi. Jika prioritas yang tersusun dalam hidup kita benar, maka itu akan membuat kita hidup dengan cara yang benar juga. Jika sekarang posisi-posisi itu berubah, berarti yang harus kita lakukan adalah membenahi dulu prioritas kita. Karena tanpa prioritas yang benar, maka kita tidak mungkin hidup dengan benar. Prioritas akan menentukan bagaimana kita mengolah waktu, uang, dan tenaga kita. Bagaimana kita mengaturnya ditentukan oleh susunan prioritas yang tersirat dalam hidup kita.

Mari saat ini, benahi setiap prioritas kita, dan apakah Tuhan masih ada di posisi pertama dan yang terutama dalam hidup kita?

Tuesday, November 18, 2008

T FOR TIME

Ada beberapa pertanyaan menarik beberapa minggu terakhir ini:
  1. Sebelum ada Tuhan ada apa?
  2. Udara diciptakan pada hari ke berapa?
  3. Tumbuhan dan matahari, mana yang lebih dulu diciptakan?
Sederhana, tapi langsung bikin penasaran. Setiap orang punya jawaban yang berbeda-beda, setiap orang punya persepsi yang berbeda buat setiap keadaan, termasuk sama pertanyaan-pertanyaan itu. Awalnya, kita pasti langsung berpikir logis tentang semua hal itu, tapi di balik semuanya itu, ini yang saya dapatkan... Ketiga pertanyaan itu bersangkutan dengan satu hal yang bernama waktu. Kata sebelum, hari, lebih dulu, merupakan bagian dari kata tunjuk waktu. Dan pernahkah kita berpikir bahwa ternyata, hanya selama kita di dunia ini lah kita berhadapan dengan waktu. So, pastikan digunakan semaksimal mungkin.

PERFECT IS NOT ABOUT THE RESULT

Being perfect is about being excellent in its journey.

Menjadi sempurna bukanlah sebuah hasil akhir, tetapi lebih kepada bagaimana kita menjalani sebuah perjalanan. Setiap orang punya pandangan yang berbeda untuk kesempurnaan itu, itu artinya kesempurnaan masing-masing orang bersifat relatif. Kesempurnaan harus dinilai dari setiap langkah yang diambil, dan bukan dinilai dari hasil akhir. Setiap orang diciptakan sempurna, itu sebabnya setiap orang akan menjalani juga setiap proses yang indah dari Tuhan untuk akhirnya mendapatkan sebuah hasil akhir yang luar biasa. Mulailah untuk menghargai bagaimana cara orang lain bertumbuh, karena pertumbuhan tidak bisa dipaksakan. Yang kita bisa lakukan adalah menanam dan menyiram. Jangan pernah membuat-buat kesempurnaan.

Monday, November 17, 2008

SO WHAT...?

Jangan pernah mementingkan diri sendiri karena kita tidak tahu betapa cepatnya waktu itu datang...

Mari berpikir dengan cara pandang yang terpengaruh oleh belas kasihan, dan mulai mengurusi hati Tuhan lagi. Menangis bukanlah sebuah jawaban untuk pergerakan. Tetapi setiap pergerakan haruslah menjadi pergerakan yang sesuai dengan tahap ini: doa - penginjilan - pembapaan. Itulah yang akan membangun perubahan generasi besar-besaran di dunia. Saat ini, kita 'gak pernah bisa membaca seburuk apa gambaran generasi ini, karena semua begitu rancu dan samar-samar. Tapi yang pasti jauh dari yang pernah kita bayangkan, generasi ini diambang batas kematian. Jika setiap kita tidak mengambil langkah untuk mulai berdoa untuk mereka lalu melangkah maju untuk menarik mereka dari setiap api, maka mereka tidak akan pernah menjadi merdeka. Mari, jangan pernah mementingkan diri sendiri...

BOTOL part 2

Setiap kita diberi botol. Yang harus diisi dengan cinta yang esensi selama kita di dunia. Hanya di dunia kita memiliki waktu untuk berusaha mengisinya. Setelah kita mati dan kita ke surga, botol itulah satu-satunya yang kita punya. Dan isi botol masing-masing kita mungkin berbeda-beda. Ada yang 100 mililiter cinta, ada yang 300 mililiter cinta, dan ada yang 600 mililiter cinta. So, pastikan saat ini, ketika kita masih di dunia, isilah botol itu semaksimal mungkin dengan cinta yang esensi.

ARE YOU LISTEN TO ME?

Hari ini, pertanyaan itu muncul lagi. Berulang-ulang di telingaku. Kata-Nya, "Vid, apakah kamu mendengar hati-Ku?"

Akhir-akhir ini, gue jadi susah tidur lagi. Banyak hal terjadi, beyond all my thoughts and my feelings, yang akhirnya bikin gue denger suara itu lagi terus bertanya. Dan gue (selalu) 'gak bisa jawab. Bukan karena gue 'gak punya jawaban, tapi kayaknya kok 'gak ada jawaban yang bisa memuaskan sang Penanya, kecuali gue bener-bener bertindak. Kalo dijawab, "Iya denger kok..." rasanya bersalah banget karena gue 'gak bersama-sama menangis sama Suara itu. Atau, gue jawab, "Oh 'gak denger kok..." rasa-rasanya beberapa detik kemudian petir datang dari langit dan nyamber gue dari ujung kepala sampe ujung kaki. Jadi gue 'gak pernah bisa jawab pertanyaan itu. Akhirnya, selalu gue diem, 'gak ngasih jawaban, dan nangis. Mencoba mengerti apa maksud pertanyaan itu...

PERKATAAN ADALAH TANGGUNG JAWAB

MATURITY is talk about responsibility...

KITA harus bertindak "ya!" setiap kali kita berkata "ya!", karena kedewasaan dinilai dari seberapa kita bertanggung jawab atas apa yang kita katakan. Perubahan yang sedang kita tempuh selama kita hidup adalah sebuah proses menuju kedewasaan seperti Kristus. Untuk itulah, setiap kita harus mulai belajar menyesuaikan setiap tindakan kita dengan apa yang sudah kita katakan. Gampang-gampang susah, tapi setiap orang harus mencoba belajar untuk menjadi dewasa, bukan begitu?

Sunday, November 16, 2008

SURRENDER

SATU-SATUNYA gaya hidup yang paling menginspirasi adalah gaya hidup penyerahan. Tidak semua orang suka, tidak semua orang mau membiarkan diri mereka diserahkan begitu saja tanpa ada alasan yang kuat. Bagi saya, setiap orang punya alasan yang kuat untuk menyerahkan hidupnya buat Tuhan, karena bukanlah suatu hal yang bodoh ketika kita menyerahkannya kepada Tuhan, dan selanjutnya kita mendapatkan sesuatu yang lebih besar dari pada kehidupan itu sendiri. Berserah berbeda dengan menyerah. Berserah adalah respon hati yang bergantung pada seseorang atau sesuatu, tetapi menyerah adalah suatu sikap. Jangan pernah berusaha dengan kemampuan kita sendiri, karena kita tidak pernah bisa menjaga diri kita sendiri. Jangan pernah berpikir keras, karena kita tidak akan pernah mendapatkan yang terbaik dengan pikiran kita sendiri.

TIDAK ada yang bisa mengambil sesuatu dari kita apa yang sudah kita serahkan.

GRAVITATE EACH OTHER

Mari kita kembali kepada kasih yang mula-mula!

Kasih akan membuat kita mempertahankan kontinuitas kita dalam melayani generasi. Akar dari semua kegagalan kita adalah sudah tidak adanya kasih dalam hati kita masing-masing. Hal ini mendatangkan banyak negativitas dalam hidup kita. Atau dengan kata lain yang terjadi adalah setiap orang mementingkan diri sendiri. Kasih membuat setiap orang melekat satu sama lain, sama seperti bumi dengan gravitasi. Tanpa gravitasi (baca: kasih), setiap orang akan melayang entah kemana. Kasih adalah kunci untuk membuka segala ketidakmungkinan. Segala sesuatu terjadi dan berawal dari kasih, yaitu kasih Yesus yang mau mati untuk dunia (keinginan ini terbukti ada sebelum dunia dijadikan, karena tanpa kasih ini, dunia tidak mungkin dijadikan dengan semua kemungkinan kejatuhan manusia ke dalam dosa). Hiduplah dalam kasih mula-mula.

Wednesday, November 12, 2008

BOTOL part 1

sudah beberapa hari gue gak nulis blog...
terus malem ini tibatiba kangen berat sama hal ini.
buat saya berbagi hidup itu sama seperti berbagi harta.

saya punya satu cerita...
atau kita sebut saja ilustrasi.
(sebentar ya, banyak nyamuk! jadi tutup pintu dulu...)

ada 3 orang hendak hendak pergi ke sebuah tempat rahasia.
mereka tidak tau kemana tujuan mereka.
tapi yang pasti, mereka dibekali satu buat botol masingmasing.
akhirnya berangkatlah mereka...

orang yang pertama...
dia memakai botol itu untuk menaruh kumbang kesayangannya.
kumbang ini dia temukan beberapa hari yang lalu
dan dia sangat mengaguminya.
lalu pergilah dia.

orang yang kedua...
dia memakai botol ini untuk menyimpan uang.
dia membawa semua tabungan yang terkumpul
dan dimasukkannya ke dalam botol itu.
lalu pergilah dia.

orang yang ketiga...
dia mengisi penuh botol ini dengan air.
dia menaruhnya dengan aman
dan tidak membuangbuang waktu
lalu pergilah dia.

ketiga orang ini akhirnya pergi.
sesampainya mereka di tempat tujuan mereka
mereka baru sadar bahwa
itu adalah padang pasir

ini adalah sebuah ilustrasi.
setiap kita mempunyai sebuah botol dalam hidup kita masingmasing.
di depan sana, kita gak pernah tau apa yang akan terjadi.
jadi, pastikan isi penuh botol kita dengan halhal yang berguna...
dan yang esensi.

Saturday, November 8, 2008

HUJAN part. 3

kadang...

tik tik tik tik . . .

kadang...

der dresss derrrr...

Friday, November 7, 2008

HUJAN part. 2

apakah hujan masih melemparkan sejuta pesona bagimu sehingga kau harus keluar rumah membuka pintu, menarik lenganku? apakah bumi masih merekam riang langkah kita memburu hujan, menyelinap diamdiam agar lolos dari tatap mata orangtua kita?

apa yang kau cari dari balik hujan? matahari tak pernah bersembunyi saat hujan turun siang hari. mungkin, ia ada dalam matamu saat gigil mulai menusukku diamdiam dari belakang, mungkin ia ada dalam tawamu saat sebuah mobil mengotori celanaku dengan lumpur, atau matahari sedang luruh dalam seluruh tawa kita ketika kau lempar sebuah cerita.

dari sanalah, kulihat diamdiam matahari terbit bersama bias pelangi. saat pelarian kita dalam hujan membuat kita tak tahu jalan pulang.
fahd djibran; karena bertanya tak membuatmu berdosa: a cat in my eyes.

HUJAN part. 1

untuk apa kamu tunggu hujan hari ini?
supaya bisa genggam aku
ketika titiktitik air itu membasahi telapakku?
supaya bisa kau dengar suara
tetestetes rindu dalam hatiku
di tengah petirpetir berteriak?

untuk apa kamu tunggu hujan hari ini?
ketika matahari sembunyikan hangatnya
dan kau bisa peluk dadaku membara?
supaya bisa aku singsingkan rambutmu
membelai derai peluhmu berlarian
yang menyatu dengan hujan?

untuk apa kamu tunggu hujan hari ini?
supaya bisa menikmatinya dalamdalam di bayangmu,
di senyumku, di hatimu, di paras wajahku?
supaya bersama kita pandang jauh ke awan
ke sebuah gradasi cinta indah terlukis
dari ujung langit ke lubuk hatiku?

untuk apa kamu tunggu hujan hari ini?

Thursday, November 6, 2008

bersyukurlah karena PRIA

lagi-lagi tentang priawanita.

pria bukan masalah gender dan pen*s. pria bicara karakter. karakterlah yang menjadikan seseorang pria, bahkan wanita bisa menjadi "pria", bukan secara kodrati tetapi secara karakteristik. ini bicara soal pilihan, tapi mari bicara tentang hal yang lain.

berpikir jauh ke belakang, saya mendapati sebuah kisah penciptaan awal manusia. pria adalah manusia pertama di dunia. pria itu dijadikan, bukan diciptakan, karena alkisah Tuhan sendiri yang membentuknya dari tanah menjadi seperti sekarang bak pejunan membentuk sebuah bejana. keberadaan pria pertama kali di dunia menunjukkan adanya tanggung jawab, kehidupan yang mandiri, disiplin, kuat, pengelolaan yang baik akan lingkungan, dan lain-lain.

beberapa waktu setelah itu, Tuhan menciptakan wanita dari tulang rusuk pria (entahlah, Adam merasa sakit atau tidak waktu itu). tapi si wanita pertama itu tidak pernah sadar bagaimana dia bisa ada. wanita tidak pernah merasakan hidup sendirian, sementara pria pernah merasakannya - ketika wanita belum diciptakan. inilah yang menjadikan wanita tidak pernah kuat hidup sendiri (seharusnya).

kenyataan pertama berbicara bahwa wanita diciptakan untuk "menemani" pria. wanita pertama itu tidak pernah bisa memilih untuk mencari pria lain, dia memutuskan untuk menemani Adam apapun keberadaannya. walaupun akhirnya, singkat cerita, mereka jatuh ke dalam dosa. wanita pertama itu tidak pernah bisa memilih pria lain dengan alasan supaya tidak jatuh ke dalam dosa. seorang wanita, harus bisa menerima prianya, apapun keberadaannya.

sejenak saya berpikir (tepatnya bukan sejenak, tapi dalam waktu lama) tentang satu pertanyaan yang terus menguak di dalam emosi, hati dan seluruh pikiran saya: apakah melulu pria harus mengalah dan menjadi salah ketika sebuah masalah terjadi, sama seperti waktu manusia pertama kali jatuh ke dalam dosa dan Tuhan memanggil sang pria walaupun kenyataannya sang wanita yang mengambil buah "gila" itu?
- gila disini bisa berarti apapun

kenyataan selanjutnya adalah bahwa setiap kali hidup tidak mengenakkan, wanita akan selalu bersembunyi di balik dada pria, karena disanalah asalnya. dan pria yang akan lebih dahulu tertusuk di depan jika panahpanah angkaramurka berdatangan. dan pria akan lebih dahulu kebasahan jika hujan badai datang. dan pria akan lebih dahulu mati ketika pilihan itu datang.

bersyukurlah karena pria, karena jika saja perbandingan populasi pria dan wanita adalah 1 berbanding 7, itu berarti setiap pria mengorbankan 7 tulangrusuknya untuk keberadaan wanita. bukan menjadi alasan untuk berpoligami, bukan alasan untuk membuat wanita bersalah juga. sekarang saya selalu berpikir bahwa keberadaan masingmasing manusia di bumi sangat mengagumkan. terlalu mengagumkan. sampai terkadang harus sangat menusuk dalam di jantung (apalagi setelah 7 rusukku hilang).

untuk para pria, ada satu pertanyaan, apakah kita siap meneruskan perjalanan dengan terus berkorban untuk mengalah dan menjadi salah dalam segala keadaan dan bertanggung jawab atas semua keadaan? untuk para wanita, ada dua pilihan, apakah kalian hendak datang kepada pria untuk menjadi penjaga dadanya (tulangrusuk) dan selalu bersyukur dengan sadar bahwa tanpa pria kalian tidak pernah ada, atau menjadi terus bersembunyi di belakang dan selalu ingin dimanja tanpa merasakan pikiran pria?

Wednesday, November 5, 2008

TELUR ATAU AYAM?

waktu kecil kita sering bertanya, "ma, aku keluarnya dari mana, sih?" atau, "pa, tuhan itu siapa?" tapi semakin tua, kita semakin jarang bertanya. hidup ini tidak lagi menarik tanpa pertanyaan. monoton. terjebak dalam rutunitas. padahal, hidup yang nggak pernah dipertanyakan adalah hidup yang nggak layak diteruskan, kata socrates. nah, lho!
fahd djibran; karena bertanya tak membuatmu berdosa: a cat in my eyes

setiap hari ternyata yang kita perdebatkan adalah perihal tentang mana yang esensi dan yang sekadar eksistensi, atau ruang di antara keduanya: tidak esensial dan juga tidak eksistensial. rugi tidaknya kehidupan kita diperhitungkan dengan seberapa sadar kita terhadap partiturpartitur yang esensi seharihari. eksistensi kita sebagai manusia hanya nol besar tanpa adanya esensi. mari malam ini, samasama melebur dalam satu kehidupan dengan paradigma yang terfokus pada halhal yang hakiki.

cinta, adalah sesuatu yang esensi. tidak ada satu makhluk pun di dunia yang bisa menjelaskan apa maknanya. karena cinta sendiri adalah makna. dia esensinya. bentukannya dalam suatu hubungan cewekcowok hanyalah eksistensi. cinta tidak bisa didefinisikan hanya sebatas pacaran saja, atau lebih gawatnya didefinisikan dengan hubungan seksual. cinta itu kebahagiaan setiap insan; kebahagiaan itu pun sesuatu yang esensi. eksistensinya bermacammacam. bisa menangis. bisa tertawa. bisa memeluk. bisa melompat. bisa kehidupan. bahkan kematian.
"ton, gue punya tekateki: mana yang duluan, telor atau ayam?" celetuk seorang anak sd di tengah pekarangan sekolah waktu istirahat.
"ya ayamlah! mana ada dibilang suatu hari Tuhan menciptakan telur!" jawab anton sambil mengunyah makanan kantin.
kenaifan itulah yang muncul berkelibatan dalam otak manusia, tanpa sadar. manusia mulai bolor dalam membedakan mana prioritas yang esensial atau leluconlelucon eksistensial. sama seperti obrolan anak sd tentang mana yang lebih dulu: telur atau ayam?



Monday, November 3, 2008

jangan bilang: INI BUKAN PUISI

orang lagi ngobrol enak-enak...
eh, tiba-tiba ada yang nanya
"...?" (rahasia ah!)
bumi terbelah dua
langit berubah merah
laut mengering
bulan meleleh
pokoknya hiper-hiperbole-hiperbolis

langsung dar-der-dor
jantung gueeeeeeee...
langsung dag-dig-dug
telinga gueeeee...
hahahaha...
konyolnya sampe kerasa
ke sumsum tulang belakang

saat itu pengennya
gue daftar ke muri
untuk rekor orang paling bodoh seindonesia
gak kuat pengen ketawa
gak kuat nahan malu
sampe pengen pipis

trus pipis dulu deh
sambil mikir: "jawabannya apaan gila???"
gak dapet juga...
damn! stupid!
hahahahahahah, ember...
abis ujan sih
jadi otak gue beku kedinginan

aku benci hujan
aku benci hujan!
hahahaha
cari kambing hitam, dasar bego

udah ah...


p.s. ini puisi tau!
yang ga ngerti angkat tangan...

Sunday, November 2, 2008

hayooo... oops.oops.oops!!

aku kira kamu tahu
sedang apa hatiku sekarang
aku kira kamu dengar
pikirku tentang kamu
semua terdengar lucu
saat kamu tanya aku
karena aku kira kamu tahu
(gak taunya kamu tempe...)

bertabuh-tabuh melulu
jantung ini bersenang-senang
aku tahu kamu tahu
sekarang...
sampai selamanyaaa...

Saturday, November 1, 2008

BANDUNG IS BEING ROMANTIC

bulan ini november, yeah! november rain. hahahaha, cukup menjelaskan pada semua penduduk bandung: "hoyyyyy, tiris kabina-bina kieu..."

mari bicara positif hari ini, jangan negatif mulu. terlepas dari jalanan becek dengan bolong dimana-mana yang sangat amat membahayakan (hahahaha, ini aja udah negatif, bung), bandung kembali dingin. hahaha, walaupun dampaknya jadi banyak orang pilek, tapi gue menyadari satu hal: bandung itu indah banget ya kalo ujan.

bener gak sih kawan?

kalo ujan-ujan gini, pengennya bikin puisi sambil nyanyi di tepi balkon kost-an. kalo bisa sih sambil maen gitar, tapi apa daya gitar tak punya. kalo punya juga gak bisa maeninnya, kecuali G mayor. hahaha. ato punya ide lain? jangan bilang tidur, karena udara dingin enaknya tidur. iya bener juga sih... wkwkwkwk.


.puisi di kala hujan
hari ini hujan
hujan itu romantis
ketahuilah
Tuhan sedang menangis
bahagia di atas sana
melihat manusia kembali tenang
di kala hujan
melihat manusia tidak lagi panas
di kala hujan
hujan itu romantis
sambil mendengar senandung lagu
"i just wanna say i love you"
hujan itu romantis
you know why?
karena pelangi muncul sebentar lagi
dengan gradasi
pasang telingamu
untuk mendengar setiap nada
dari tetesan air itu
pasang matamu
untuk melihat lukisan
dari tetesan air itu
november rain, november rain
waktumu indah

manusia dicipta untuk merenung

di dunia ini, ternyata banyak hal yang gak pernah bisa kita pikir dengan otak kita yang hanya sebesar mangkuk ronde jahe alkateri. gak semua hal ternyata punya kajian teoritis yang bisa menjelaskan detail tentang apa itu dan bagaimana itu bisa terjadi. hal ini terbukti dengan bagaimana manusia menggambarkan bentukan Tuhan dalam berbagai macam agama, bagaimana manusia mencetuskan rumusan-rumusan ilmu pengetahuan (sementara entah apa yang akan terjadi besok dengan alam tercinta kita ini), bagaimana manusia menjelaskan awal mula virus-virus penyakit bisa muncul dalam jagad raya ini, dan masih banyak "lelucon" lain yang dibuat-buat oleh manusia.

padahal yang harus kita lakukan adalah sekedar diam dan menerima saja dengan lapang dada. daripada terus menerka sambil salah-salah juga ujungnya. yang bener itu cuma satu, manusia itu ciptaan Tuhan. jangan pernah berpikir sebaliknya (dodol!).

mari bicara fakta, walaupun beberapa konyol juga sih...

anak muda bicara cinta tanpa dia mengerti apa yang disebut cinta dan bagaimana membentuk suatu hubungan cinta. tanpa dia sadar juga apa bedanya cinta dengan nafsu. saya gak pernah habis berpikir (bahkan sampai sekarang) banyak anak kecil memutuskan untuk pacaran tanpa tahu apa risikonya. mennnnn, apa yang mau mereka buat dengan pasangannya? hanya sekedar dicium? hanya sekedar pegangan tangan? atau hanya sekedar menaikkan harga diri di depan temen-temen karena udah punya pacar? gila, dunia sudah gila. kalo hanya sebesar itu tujuan kita untuk perpacaran, masih banyak benda lain yang bisa kita jadikan objek. tembok contohnya, atau tongkat misalnya karena butuh untuk pegangan.

anak muda berhubungan seks padahal uang jajan masih minta sama mama papa. omg! cinta aja kagak ngerti, eh malah coba-coba dengan yang satu ini.
jadi inget satu kasus kiai mau menikahi satu gadis remaja 12 tahun. hahahaha, patut dipertanyakan, apa latar belakangnya? cinta dengan komitmen? atau emang kepengen seks-nya? sekarang udah gak usah bicara tabu ketika kita berpikir tentang seks, karena toh ternyata ini ngetrend banget sekarang. yang harus dilakukan adalah bagaimana supaya setiap orang mengerti dengan benar tentang seks.

anak muda begitu mudah menggunakan narkoba...
(mending kalo belinya kagak pake ngutang)

anak muda begitu mudah merokok...
(mending juga ngisep kentut gue lebih jelas)

anak muda bunuh diri...
(emang loe pikir, hidup bisa ngutang kayak jajan rokok di warung depan rumah?!)



setangkai bunga tidak pernah indah
tanpa ada akar merambat masuk mencari air
hari ini...
manusia punya satu kekurangan
mereka lupa bahwa otak merekalah akarnya

cerita hari ini

hari ini tanggal 1 november (dalam hati: "jangan2 besok dapet uang bulanan nih, hahaha"), seharian di kos, dan sorenya pegih ke pungkur dengan niat bertemu para sinden debrij yang beken buat gathering, and you know what. sinden yang datang cuma berempat, hahahaha. benar2 luar biasa. harus cepet2 diberesin nih. tapi by the way... it's okay lah. ya maybe setiap orang punya keputusan prioritas masing2 lah. no problemo...

setelah itu, pergilah gue ke the kiosk di dago depan plago atasnya pizza hut, untuk p.a. eh tapi p.a.nya pindah ke pizza hut jadinya, hahahaha. akhirnya udah lama banget gak makan pizza (padahal baru 2 minggu lalu).

dari p.a., i got these facts:
1. lebih dari 60 JUTA orang di indonesia adalah anak muda
2. debrij hanya menangani 500 orang anak muda

mari berhitung lebih spesifik, jumlah komsel di debrij dibulatkan menjadi 100. dan setelah dibagi rata, maka setiap komsel hanya menangani 5 orang anak muda. dan itu berarti setiap pks atau pengawas area hanya menangani 0,00% anak muda di indonesia (ini dapet dari blog yoyo). what's in heaven going on?? (nah yang itu dapet kata2 dari blognya owlin)



let's join our hands together
we are, yes! we are the bridge!!

kita gak pernah bisa memilih udara yang kita hirup, tetapi kita bisa memilih apa yang mau kita lakukan ke depan sanah untuk generasi ini; termasuk dengan hidup kita sendiri. ya setidaknya, mari kita sama2 berpikir tentang hidup ini... dan jangan tentang diri sendiri melulu.